Salam Olahraga - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon siap bersaing untuk menembus kualifikasi Olimpiade Paris 2024 mendatang. Gelaran Piala Sudirman 2023 pekan ini jadi turnamen pertama dalam rangkaian kualifikasi Paris 2024.
Sadar lama tak turun ke lapangan, Marcus Fernaldi Gideon mengaku pasangan yang akrab dijuluki "The Minions" itu sudah mempersiapkan diri untuk memanaskan persaingan.
Nama Kevin/Marcus masuk dalam skuad yang dibawa PBSI untuk Piala Sudirman 2023. Jika diturunkan untuk bermain, ini akan jadi kali pertama Kevin/Marcus kembali ke lapangan setelah Marcus mengalami cedera pada Januari 2023 lalu.
1. Piala Sudirman jadi langkah pertama untuk Olimpiade
Kualifikasi Olimpiade Paris 2024 untuk cabang olahraga bulu tangkis dimulai pada 1 Mei 2023. Piala Sudirman akan jadi turnamen pertama yang masuk dalam perhitungan.
Masuk dalam skuad, Kevin/Marcus ingin menguji kemampuan di Piala Sudirman 2023.
"Kan sudah lama enggak main, mau tes juga. Sekaligus persiapan Olympic juga. Mau coba (lolos kualifikasi Olimpiade)," ujar Marcus ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung sebelum bertolak ke China untuk Piala Sudirman 2023.
2. Masih terbayang kegagalan Olimpiade Tokyo 2020
Kevin/Marcus punya keinginan besar untuk menembus Olimpiade Paris 2024. Kegagalan keduanya di gelaran Olimpiade Tokyo 2020 membuat keinginan Kevin/Marcus makin besar.
"Di Tokyo kita tidak bisa mendapat medali. Jadi saya harap kami bisa bertanding di Paris dan mendapatkan medali," kata Marcus mengutip laman resmi BWF. DominoQQ
Kevin/Marcus menyadari persaingan kini semakin ketat bagi keduanya. Terlebih mengingat Kevin/Marcus sudah tak lagi menempati posisi 10 besar dunia.
3. Piala Sudirman jadi turnamen comeback
Kevin/Marcus sudah lama tak turun bertanding dalam turnamen BWF. Situasi itu membuat mantan ranking satu dunia ini terlempar jauh hingga ke peringkat 22 dunia ganda putra saat ini.
Kevin/Marcus terakhir bertanding di ajang Indonesia Masters 2023 pada Januari lalu. Kala itu, The Minions gugur di babak 16 besar setelah memutuskan mundur dari pertandingan karena Marcus mengalami cedera.
Piala Sudirman 2023 menjadi momentum comeback The Minions yang sudah lama dinantikan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar